Custom Search

Cara memasak ikan bawal saus tomat yang lezat

Selamat malam pecinta kuliner?Dimalam ini kami ingin berbagi lagi tentang resep masakan yang lezat dan menggugah selera pastinya,yaitu ikan bawal saus tomat. ikan bawal memiliki ukuran yang cukup besar dan dengan rasa yang gurih apabila diolah dengan resep yang tepat, berikut ini adalah cara membuat ikan bawal saus tomat rumahan dan sederhana namun memiliki cita rasa yang unik tergantung sipembuatnya,biasanya lain tangan lain pula rasanya walaupun resepnya sudah sama, dibawah ini adalah resep dasar yang cocok bagi ibu-ibu yang sedang belajar memasak.

Cara memasak ikan bawal saus tomat, resep ikan bawal saus tomat yang enak

Bahan-bahan untuk bikin ikan bawal saus tomat:
  • Siapkan ikan bawal putih sebanyak 1 ekor
  • Siapkan 2 sendok jahe yang telah dihaluskan
  • Siapkan telur sebanyak 2 butir(ambil putihnya saja)
  • Siapkan kacang tanah sebanyak 4 sdm
  • Siapkan tepung terigu sebanyak 1 sdm 
  • Siapkan gula sebanyak 6 sdm 
  • Siapkan kecap sebanyak 5 sdm 
  • Siapkan cuka sebanyak 1 sdm
  • Siapkan minyak goreng secukupnya 
Cara memasak ikan bawal saus tomat yang lezat:
1. Bersihkan ikan terlebih dahulu(buang juga tulangnya)kemudian potong menjadi beberapa bagian agak besar.
2. Telur ayam ambil putihnya saja lalu kocok,campurkan dengan garam dan tepung.
3. Rendam ikan dalam campuran tersebut,diamkan kurang lebih 20 menit.
4. Campurkan saos tomat,gula,tepung dan cuka(adonan)
5. Panaskan minyak dalam wajan.
6. Masukkan ikan kedalam adonan,lalu goreng dalam wajan.panaskan minyak dalam wajan yang  lain(hingga benar-benar panas).
7. Goreng jahe dalam wajan yang berisi minyak panas tadi selama 1 menit.kemudian tambahkan kecap,gula,tepung dan cuka,aduk hingga merata.
8. Setelah agak mengental,tambahkan ikannya lalu aduk dengan cepat dan merata.
9. Kemudian angkat dan ikan bawal saus tomat siap disajikan.
Itulah tadi resep ikan bawal saus tomat. cukup mudah bukan untuk dipelajari sendiri dirumah?ikan bawal saus tomat ini sangat cocok dihidangkan bersama nasi panas yang pulen,dijamin deh selera makan anda jadi bertambah.jangan lupa mencuci bahan-bahan yang akan anda masak terlebih dahulu diair yang mengalir.Selamat mencoba !

Share :

Facebook Twitter Google+
0 Komentar untuk "Cara memasak ikan bawal saus tomat yang lezat"

Back To Top