Custom Search

Cara memasak goreng ikan bandeng yang enak

Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan resep ikan laut yang selalu saya bagikan, tetapi dalam kesempatan kali ini saya akan berbagi resep yang sederhana tapi memiliki cita rasa yang sangat luar biasa sekali, yaitu adalah "Resep Goreng Ikan Bandeng yang enak". Goreng ikan bandeng ini berbahan dasar ikan bandeng, serta bumbu-bumbu pelengkap lain-nya. Goreng ikan bandeng yang berbahan utama ikan bandeng ini bukan hanya memiliki citarasa yang lezat saja, tetapi ikan bandeng ini juga memiliki beberapa kandungan manfaat yang sangat penting untuk kesehatan tubuh kita, jadi mulai sekarang anda tidak boleh heran lagi dengan masakan ikan bandeng ini, karena selain harganya relatip murah, tetapi ikan bandeng ini mempunyai kelebihan yang sangat tinggi.

Cara memasak goreng ikan bandeng, Resep goreng ikan bandeng yang enak

Goreng ikan bandeng ini sangat disukai dan diminati sekali oleh semua kalangan masyarakat, mulai dari anak keci, remaja, sampai orang dewasa. Goreng ikan bandeng ini sering sekali kita jumpai di pinggir jalan, warung makan, dan berbagai tempat yang lain-nya, tetapi, daripada kita membeli-nya, alangkah lebih baiknya anda untuk mencoba membuat-nya sendiri dirumah, supaya anda tahu tentang bersih atau tidaknya. Goreng ikan bandeng ini juga sering dijadikan sebagai hidangan ketika sedang ada acara tertentu, dan juga selalu dinikmati ketika sedang berkumpul bersama keluarga besar anda maupun kerabat dekat anda, dengan ditemani bersama nasi putih yang masih hangat, serta satu gelas minuman hangat seperti air teh, ataupun air mineral. Nah mungkin saat ini anda ingin mencoba membuat-nya sendiri di rumah, tetapi anda tidak tahu dengan resep dan juga tips memasak-nya, anda jangan khawatir karena pada kesempatan kali ini saya akan berbagi resep dan juga cara memasak-nya, berikut ini adalah uraian-nya.

Bahan-bahan untuk membuat goreng ikan bandeng :
  • Siapkan ikan bandeng sekitar 1 ekor
  • Siapkan minyak kelapa seperlu-nya
  • Siapkan jeruk nipis sekitar 1 bh
  • Siapkan daun kol sekitar 3 lembar
Bumbu-bumbu :
  • Siapkan air sekitar 5 sdm
  • Siapkan garam sekitar 1 sdt
  • Siapkan cuka sekitar 1 sdm
  • Siapkan kunyit sekitar 1 irisan
  • Siapkan lengkuas sekitar 1 potong
  • Siapkan merica bubuk sekitar 1/2 sdt
  • Siapkan gula pasir sekitar 2 sdt
  • Siapkan jahe sekitar 1 ruas jari
  • Siapkan kemiri sekitar 3 btr
  • Siapkan cabe merah sekitar 3 bh
  • Siapkan bawang merah sekitar 4 bh
  • Siapkan bawang putih sekitar 2 siung
Cara memasak goreng ikan bandeng yang enak :
1. Bersihkan pindang bandeng, kemudian tambahkan perasan air jeruk, serta garam. Lalu diamkan sebentar agar perasan air jeruk serta garam meresap kedalam ikan bandeng, setelah itu goreng ikan bandeng.
2. Ulek bawang putih, serta garam, merica, kemiri, gula sampai halus.
3. Iris-iris tipis bawang merah, lengkuas, jahe, serta kunyit.
4. Bumbu-bumbu yang sudah di ulek halus tadi, di tumis, kemudian tambahkan juga bumbu-bumbu yang sudah di iris-iris tadi. tumis hingga hampir 1/2 matang.
5. setelah itu tambahkan cuka, serta air, dan kemudian masukan daun kol, serta cabe yang sudah di iris-iris tadi.
6. Terakhir ikan bandeng di tata di atas piring, lalu siram dengan tumisan bumbu-bumbu tadi. hidangkan.
Sekian resep goreng ikan bandeng yang enak, bagaimana anda tertarik dengan resep yang saya bagikan kali ini ? pastinya anda akan tertarik dengan resep goreng ikan bandeng yang saya bagikan di atas tadi, karena goreng ikan bandeng ini mempunyai citarasa yang sangat enak dan lezat. Hanya sekian resep goreng ikan bandeng dari kami, semoga bermanfaat untuk anda semua dan selamat untuk mencoba.

Share :

Facebook Twitter Google+
0 Komentar untuk "Cara memasak goreng ikan bandeng yang enak"

Back To Top